Kepala Dinas Sosial Prov. Kalbar memimpin Sidang Tim Pertimbangan Perizinan Pengangkatan Anak untuk 10 Calon Orang Tua Asuh (COTA) yang dilaksanakan di Aula Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Barat, Selasa (27/04/2021)
Menurut Kadis Sosial Prov. Kalbar, Golda M.Purba, SP, SH, MH, ke 10 Calon Orang Tua Asuh (COTA) telah memenuhi berkas yang dipersyaratkan sehingga akan diproses selanjutnya ke Pengadilan Agama.
Kegiatan Sidang ini juga menghadirkan Perwakilan dari Kanwil Kemenag RI, Dinas Dukcapil, Pejabat Dinas Sosial Prov. Kalbar, LKIA dan Sakti Peksos.